Para Juara Pelti Cup. (BU)
Olahraga, BogorUpdate.com – Pasangan Sri Kuncoro dan Agus Althaf tak terbendung dengan menyabet gelar juara turnamen tenis Pelti Cup 2024 yang digelar di Lapangan Tenis Pendopo Bupati, Cibinong, Sabtu (20/1/24).
Dalam partai final Pelti Cup 2024 ini pasangan Sri Kuncoro dan Agus Althaf mengalahkan pasangan Andriana dan Zarkasih dengan skor 7-4.
Sementara itu pasangan Susilo/Bambang dan pasangan Paryono/Ricko Aditya keluar sebagai juara tiga bersama dalam event kali ini.
Pada event Pelti Cup kali ini ada beberapa kejutan dengan tumbangnya Ketua Pelti Kabupaten Bogor, Ketua Ktenzpo dan Mantan Ketua Ktenzpo pada babak babak awal dan tidak bisa masuk fase semifinal.
“Saya kurang on fire dalam event sekarang. Karena ada kendala pada senar raket saya,” ujar dr Nurhakim selaku Ketua Ktenzpo saat ini.
“Pelti Cup 2024 ini adalah turnamen pemanasan jelang Bogor Open Piala Bupati Bogor yang akan digelar pada pertengahan tahun,” ucap Ketua Umum Pelti Kabupaten Bogor, Acep Sajidin, Sabtu (20/1/24).
Acep menambahkan, turnamen Pelti Cup ini adalah rangkaian dari kegiatan Pelti Kabupaten Bogor yang baru saja menggelar Rapat Kerja dan Pelantikan Pengurus Baru Periode 2024-2028.
Kedepannya, tambah Acep, Pelti Cup akan digelar tiap awal tahun dan menjadi agenda rutin para petenis veteran.
“Untuk event prestasi pemain antar Kelompok Usia (KU) Insya Allah akan dilangsungkan pada Turnamen Tenis Bogor Open dengan memperebutkan Piala Bupati Bogor. Turnamen Bogor Open ini akan jadi kalender resmi yang akan kami ajukan ke PP Pelti,” papar Acep Sajidin.
Sementara itu, Sri Kuncoro selaku Penasehat Pelti Kabupaten Bogor berharap kepengurusan Pelti Kabupaten 2023-2028 harus lebih fokus pada pembinaan para atlet usia muda secara berkelanjutan.
“Menciptakan generasi emas itu tidak bisa instant. Karena harus fokus dan berkelanjutan serta dibarengi dengan daya dukung anggaran yang mumpuni,” ujar Sri Kuncoro.
Disamping itu, tambah Sri Kuncoro, Pelti Kabupaten Bogor harus punya konsep pembinaan atau grand design untuk melahirkan para petenis masa depan yang potensial dan berkarakter juara.
“Pelti Cup, Ktenzpo Cup ini hanya event silaturahmi. Namun yang penting dan harus dilakukan Pelti Kabupaten Bogor adalah mulai dari sekarang mendata potensi atlet masa depan dan melakukan pembinaan secara berkelanjutan,” terangnya.