Cibinong, BogorUpdate.com – Bupati Bogor, Rudy Susmanto bersama Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor dan para pegiat lingkungan hidup, melakukan rapat koordinasi bersama.
Rakor ini guna membahas rencana strategis penghijauan dan penanaman pohon di kawasan perkotaan. Rakor berlangsung di Pendopo Bupati, pada Selasa (15/7/25).
Bupati Bogor, Rudy Susmanto mengatakan, Rakor ini merupakan bagian dari upaya percepatan realisasi pembangunan hutan kota yang berkelanjutan dan berbasis kolaborasi lintas sektor beserta para penggiat lingkungan.
“Kabupaten Bogor punya potensi besar untuk kembali menjadi kawasan hijau. Tapi kita tidak bisa bergerak sendiri. Kita butuh sinergi dari para pegiat lingkungan, masyarakat, dan pemerintah,’ ujarnya.
“Ini bukan sekadar menanam pohon, tapi membangun masa depan,” tegas Rudy.
Rudy juga menegaskan bahwa kolaborasi lintas sektor ini bukan hanya bentuk kepedulian terhadap lingkungan saja.
“Ini juga bagian dari strategi pembangunan jangka panjang yang berorientasi pada keseimbangan ekologis dan keberlanjutan ekonomi,” pungkasnya. (**)