Bogor RayaHukum & Kriminal

Awas! Pelanggar Tak Bermasker di Babakan Madang Langsung Dikenakan Sanksi

Babakan Madang, BogorUpdate.com
Polsek Babakan Madang kembali menggelar Operasi Yustisi dalam melakukan Penertiban kepada para pelanggar Protokol kesehatan (Prokes) yang tidak memakai masker sasarannya di pasar Babakan Madang, Senin (28/09/2020).

Kegiatan Pendisiplinan Protokol Kesehatan yang di Laksanakan Polsek Babakan Madang bersama Koramil dan Sat Pol PP ini menyasar Pada para pelanggar protokol Kesehatan. Kegiatan Operasi Yustisi ini sendiri di lakukan secara mobile di jalan Raya Babakan Madang dan stasioner di Pasar Babakan Madang.

“Penertiban ini menyasar para pelanggar Protokol Kesehatan yang kedapatan melanggar, dan langsung di berikan Teguran serta sanksi berupa denda maupun sanksi Sosial,” kata Kapolsek Babakan Madang, AKP Silfia, di lokasi.

Pemberian sanksi itu sendiri kata AKP Silfia bertujuan memberikan efek jera bagi para pelanggar. Tak hanya itu, giat ini diharapkan masyarakat agar dapat lebih mematuhi dan meningkatkan disiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan.

“Kami menghimbau kepada masyarakat agar berperan serta dalam upaya memutus mata rantai penyeberan Covid-19 ini, dengan disiplin protokol Kesehatan Seperti selalu menggunakan masker, mencuci tangan dan selalu menjaga jarak (3M),” tandasnya.

 

 

 

 

 

(cek/Endi)

Exit mobile version