Gunung Putri, BogorUpdate.com – Tim Kesebelasan Sepak Bola All Star 03 Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, melaksanakan Anniversary yang ke 1 tahun, sekaligus menggelar turnamen Tenpeo Cup yang diikuti 10 tim dari Jabodetabek di lapangan PALM BRC, Desa Bojong Nangka, Minggu (2/10/22).
Turnamen Tenpeo Cup yang diikuti oleh 10 tim se-Jabodetabek diantaranya, All Star 03, BRC, MAP, Cilbar, KJS, RPU FC, Lenong, D’evolution, dan Yapsa. Pertandingan silaturahmi ini merebutkan Juara 1 sebesar Rp2 juta rupiah, Juara 2 Rp1,5 juta rupiah dan Juara 3 dan 4 masing-masing Rp500 ribu rupiah.
Andi Apandi selaku Ketua All Star 03 Yang Juga Direktur Cicadas Raya Academy ( Sekolah Bola Pembinaan Usia Dini) mengatakan, pada hari ini All Star 03 memasuki usia yang ke 1 tahun, menggelar turnamen sepak bola untuk menjalin silaturahmi antar para pemain.
“Alhamdulillah pada hari ini kita mengadakan turnamen sepak bola dalam rangka menjalin silaturahmi antara pemain, sekaligus memperingati Anniversary All Star yang ke 1, semoga All Star 03 Cicadas yang memiliki Team Level Usia 40 dan U23 , bisa semakin solid dan kompak selalu,” ucap Andi Apandi kepada Bogorupdate.com
Selanjutnya Ia juga mengucapkan terimakasih kepada tim tim sepak bola dari Jabodetabek yang sudah berpartisipasi mengikuti turnamen yang diselenggarakan oleh All Star 03 Cicadas ini.
“Saya sangat mengapresiasi kepada semua tim yang sudah berpartisipasi dalam acara ini, semoga kedepannya kita tetap menjaga tali silaturahmi. Karena Turnamen Anniversary akan menjadi agenda tahunan,” pungkasnya.