Bogor RayaHomeNewsPemerintahan

Warga Ngamuk Gegara Jembatan Cidangder Parung Panjang yang Baru Dibangun Kembali Jebol

Jembatan Cidangder yang baru dibangun kembali jebol. (BU)

Rumpin, BogorUpdate.com – Puluhan warga mengamuk akibat jebolnya jembatan Cidangder yang viral, karena kualitas jembatan buruk. Kemarahan warga itu ramai di media sosial, pada Senin (18/2/24).

Jembatan Cidangder penghubung dua wilayah Kecamatan Parung Panjang dan Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor, yang baru saja dibangun oleh pihak kontraktor dari anggaran dana APBD senilai milyaran rupiah di Desa Dago Kecamatan Parung Panjang, itu kini sudah rusak parah dan membahayakan.

Salah satu warga Rahmat mengatakan, jembatan mengalami kerusakan dibagian badan Jembatan. Akibatnya kendaraan truk yang melintasi jembatan tersebut terpaksa harus bergantian dengan kendaraan yang lainnya.

“Setelah sepekan dibuka Jembatan yang baru dibangun oleh pihak kontraktor amblas saat dilintasi truk bermuatan pasir, amblasnya jembatan tersebut diduga tidak bisa menahan beban muatan tonase,” ujarnya, Selasa (19/2/24).

Dengan nada kencang, Rahmat menyayangkan pengerjaan proyek Jembatan Cidangder 2 yang dikerjakan oleh pihak kontraktor tersebut diduga dikerjakan asal-asalan, meski sudah diperbaiki namun jembatan tersebut amblas atau jebol kembali.

“Kita sudah melaporkan masalah ini beberapa kali ke pihak UPT jalan dan Jembatan Wilayah V Leuwiliang, bahkan ke PUPR Kabupaten Bogor, sudah kami laporkan mamun tidak digubris,” kesalnya.

Exit mobile version