Cibinong, BogorUpdate.com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bogor menggelar rapat konsolidasi anggota sekaligus pembentukan panitia Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023, yang jatuh pada 9 Februari 2023. Rapat dilaksanakan di Sekretariat PWI Kabupaten Bogor, Jalan Raya Tegar Beriman, Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor, Senin (16/1/23).
Dalam rapat, Ketua PWI Kabupaten Bogor, H. Subagiyo menyampaikan keinginannya agar dalam HPN tahun 2023 ini pelaksanaanya bisa lebih meriah dari tahun sebelumnya. Ia ingin ada hal baru yang bisa dikenang.
“Sebagai ketua, harapan saya agar panitia HPN PWI Kabupaten Bogor tahun 2023 ini bisa mengeluarkan ide baru yang lebih meriah dari tahun sebelumnya,” pinta Subagiyo.
“Apalagi kita menempati gedung baru, nanti sekaligus kita undang semua jajaran mulai dari Plt Bupati Bogor, DPRD, Polres, Kejari, Pengadilan hingga para SKPD untuk potong tumpeng. Panitia juga saya harapkan mengundang organisasi profesi yang turut ada bagian di gedung ini, undang juga para rekan-rekan media organisasi lainnya, nanti kita tabur bunga bersama di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pondok Rajeg pada tanggal 9 Februari,” ujar Subagiyo menambahkan.
Ditempat sama, Ketua panitia HPN PWI Kabupaten Bogor terpilih, Effendi Tobing menjawab keinginan dari ketua PWI Kabupaten Bogor H. Subagiyo. Menurut Tobing sapaan akrabnya itu, apa yang diharapkan oleh Ketua PWI itu sangat wajar dan akan dilaksanakan.
“Harapan ketua PWI sangat wajar, mengingat kita mendapatkan gedung baru, pastinya kita akan coba hal baru pula,” ucap Tobing.
“Tapi harus saya sampaikan, agar semua terlaksana dengan baik, maka butuh campur tangan dari semua pengurus dan anggota PWI Kabupaten Bogor,” sambungnya.
Menurut Tobing, berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan dalam menyambut HPN nanti, akan ada pemberian Awards (penghargaan) hingga pertandingan olahraga.
“HPN tahun ini akan ada pembeda, salah satunya pemberian Awards kepada kawan-kawan jurnalis yang tergabung dalam PWI Kabupaten Bogor dari sisi karya jurnalistik. Akan ada juga awards kepada Forkopimda hingga masyarakat umum,” sebut Tobing.
“Pembeda lainnya, akan ada pertandingan badminton, mini soccer. Tak lupa, ada juga pertandingan seperti biasa kita gelar, yaitu tenis meja, gaple dan lomba mancing,” kata Tobing menambahkan.
Yang terakhir, kata Tobing akan ada kegiatan sosial. “Kita ada kegiatan tabur bunga di TMP Pondok Rajeg dan potong tumpeng di kantor PWI, lalu makan bersama serta santunan anak yatim,” pungkas Tobing.
Usai pembentukan panitia HPN, berbagai masukan dan pendapat diutarakan oleh pengurus dan anggota PWI Kabupaten Bogor dalam rangka konsolidasi anggota. Dimana intinya, Sekretaris PWI Kabupaten Bogor, M. Nurofik menyebutkan akan ada pakta integritas.
“Dalam waktu dekat, mulai dari Ketua PWI hingga seluruh anggota, kita semua wajib menandatangani pakta integritas, sebagai bukti royal terhadap organisasi dan tidak berani melanggar ketentuan yang tercantum dalam AD/ART selaku anggota PWI. Akan ada konsekuensi apabila tidak mau menandatangani pakta integritas, karena ini sangat penting kita laksanakan,” tegas Nurofik.
Dalam rapat pembentukan panitia HPN PWI Kabupaten Bogor 2023, terbentuk susunan panitia. Adapun ketua panitia adalah Effendi Tobing, Sekretaris Tabrani dan Bendahara Nay Nur’ain.