Scroll untuk baca artikel
Bogor RayaEkobisHomeNewsPemerintahan

Proses Revitalisasi Plaza Bogor dan Pasar Bogor Dimulai, Ini Kata Muzakkir

×

Proses Revitalisasi Plaza Bogor dan Pasar Bogor Dimulai, Ini Kata Muzakkir

Sebarkan artikel ini

Kota Bogor, BogorUpdate.com Kota Bogor melakukan proses dan dengan adanya proses pemindahan pedagang.

Saat ini proses revitalisasi plaza Bogor menjadi prioritas untuk bagian depan sehingga masyarakat yang biasa mengakses jual beli di kawasan tersebut bisa menyesuaikan dengan kondisi wilayah.

Direktur utama (Dirut) Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor, mengatakan proses pemindahan pedagang plaza Bogor dan pasar Bogor terus berlangsung sejak beberapa waktu yang lalu dari mulai awal Ramadan hingga memasuki lebaran 2023.

“Perumda pasar pakuan jaya sudah memasang alat peraga pemberitahuan seperti spanduk baliho dan selebaran kepada masyarakat dan pedagang, hal ini agar pedagang mengetahui bahwa akan dilakukan proses revitalisasi tersebut,” ujar Muzakkir, Kamis (4/5/23).

Muzakkir menyebutkan, berdasarkan catatan unit pasar plaza Bogor, maka sudah ada 50 persen lebih pedagang yang berpindah dari lokasi yang akan dilakukan revitalisasi ke beberapa tempat penampungan seperti di sekitaran pasar Sukasari atau pasar kebon kembang.

“Pedagang saat ini melakukan pengepakan dan pengemasan barang untuk segera berpindah karena proses pembongkaran akan segera berlangsung,” kata Muzakkir.

Lanjut Muzakkir mengatakan, di lokasi plaza Bogor juga sudah tidak ada proses jual beli yang masih seperti hari biasanya karena sudah ada pengumuman tidak ada operasional berniaga di kawasan tersebut setelah lebaran.

“Pelayanan dari perumda pasar pakuan jaya juga sudah tidak beroperasi di kawasan tersebut karena proses revitalisasi sedang berlangsung untuk nanti menunggu beauty contest pembangunan new plaza Bogor,” pungkas Muzakkir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *