Kemang, BogorUpdate.com – Bulan Suci Ramadan menjadi bulan penuh berbagi. Pada bulan yang penuh berkah ini, Karang Taruna (Katar) RW 07, Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor memanfaatkannya dengan kegiatan sosial dengan sesama.
Ketua Karang Taruna RW 07, Wandrik mengatakan, kegiatan dimulai dengan membagi-bagikan takjil gratis kepada warga menjelang berbuka puasa. Pembagian takjil dilakukan di jalan Pondok Udik-Hambulu.
“Alhamdulillah kegiatan rutin setiap tahun di bulan Ramadan. Tujuannya dari kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan kepekaan sosial, tanggung jawab dan kesetiakawanan kepada sesama, Khususnya di lingkungan kita sendiri, tadi kita bagikan 350 bok takjir untuk pengguna jalan,” ujarnya kepada wartawan.
Wandrik menambahkan, takjil yang dibagikan hasil dari bantuan anggota pak RW, Pak Kadus dan donatur serta kegiatan hari ini disuport katar Desa.
Sesuai dengan kesepakatan seluruh anggota, sasaran pembagian adalah warga yang melintas dan beraktivitas di sekitar Jalan Raya Pondok Udik Hambulu.
“Mereka terketuk untuk berbagi kebaikan pada bulan puasa secara sukarela, semoga makanan yang kami berikan kepada pengguna jalan bisa bermanfaat. Sekali lagi saya ucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak atas kelancaran kegiatan hari ini,” jelas Wandrik.
Sementara Ketua RW 07 Bambang KS mengapeesiasi, kegiatan kepemudaan yaitu Katar di RW nya. Harapanya kegiatan positif ini terus dilaksanakan setiap tahunya. Sebagai Ketua RW dirinya juga memberikan rasa hormat kepada mereka.
“Mereka sangat kompak di kepemudaan. Bukan hanya itu mereka juga kompak di wilayah. Makanya kami dengan pengurus lainya selalu mendukung kegiatan Katar di RW 07. Semoga apa yang mereka perbuat mendapat keberkahan,” tutup RW. (Dyn)