Megamendung, BogorUpdate.com – Aktivis Ikatan Keluarga Alumni Pergerakann Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Kabupaten Bogor resmi berdiri setelah adanya pelantikan Pengurus IKA PMII Periode 2023-2028 di Megamendung, Kabupaten Bogor, Jumat (22/9/23).
Dalam agenda itu mengambil slogan “Satu Barisan dan Satu Cita”.
Ketua IKA PMII Kabupaten Bogor Edwin Sumarga menjelaskan saat ini alumni harus memberikan maslahat kepada masyarakat Bumi Tegar Beriman.
“Dengan berbagai Latar Belakang Alumni PMII maka bisa lebih aktif dalam memberikan kontribusi nyata dalam tumbuh dan berkembang Kabupaten Bogor Maju dan Beradab,” katanya.
Selanjutnya, Sekum PB IKA PMII Sidartho mengatakan aktivis IKA PMII harus banyak mendengarkan berbagai wejangan dan nasehat dari para sesepuh alim ulama.
“Saya yakin IKA PMII tidak akan menjadi menara gading, namun menjadi mercusuar untuk menerangi masyarakat menuju arah kesejahteraan bersama,” ujarnya.
Kemudian dalam tausiah Kebangsaan, KH Endin Saefudin memaparkan Islam terus berkembang dan maju dalam keberadaban sejak jaman Rasullah Muhammad SAW dan Khalifah dengan menyebarkan agama ke semua pelosok dunia.
“Aktifis Adik IKA PMII harus banyak membaca tentang berbagai perkembangan Islam sehingga bisa memahami dan mempelajari kejayaan Islam di dunia termasuk di Indonesia,” pungkasnya.