Viral di Medsos Aksi Pungli di Wisata Curug Ciparay Pamijahan, Pengelola Wisata Buka Suara

Wisatawan yang akan berkunjung ke Pamijahan Bogor. (Ist)

Pamijahan, BogorUpdate.com – Viral di media sosial (Medsos) halaman TikTok aksi pungutan liar (Pungli) terjadi di kawasan wisata di Desa Ciasihan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor.

Video yang berdurasi beberapa detik tersebut diunggah oleh akun TikTok vierimulancong, ditonton 1,5 juta penonton, hingga medapatkan kecaman warganet.

Menanggapi hal tersebut pengelola wisata Curug Ciparay, Odang mengatakan adanya kesalah pahaman bahwa saat ini adanya kenaikan harga tiket masuk sesuai dengan aturan pemerintah.

“Mungkin ada kesalah pahaman bahwa saat ini ada kenaikan harga tiket masuk dari mulai tanggal 10 September 2024 hingga saat ini,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini harga tiket masuk menuju kawasan taman nasional ditarif dari mulai Rp 22.000 di hari weekday dan Rp 32.000 dihari weekend.

“Sebetulnya sudah dijelaskan kepada pengunjung dan saya tidak tau itu di video kan,” paparnya.

Kemudian itu, ia juga menjelaskan bahwa saat masuk kawasan wisata, pengunjung diminta biaya masuk didua lokasi yakni saat masuk kawasan dan saat masuk tempat wisata.

“Jadi ditarifnya itu pada saat masuk kawasan dan pada saat masuk curug, jadi bayarnya dua kali,” jelasnya.

Sementara itu, pihaknya akan melakukan evaluasi kinerja serta menjelaskan kesetiap pengujung yang akan masuk ke kawasan wisata.

“Kita nanti akan lakukan penjelasan terlebih dahulu kepada wisatawan yang akan berkunjung dan semoga hal ini tidak kembali terjadi,” pungkasnya. (AM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *