Gunung Sindur, BogorUpdate.com – Akibat jalan rusak, truk bermuatan biji pelastik terguling di Jalan Raya Gunung Sindur tepatnya di Kampung Cikarang RT 04/07 Desa Pabuaran, Kecamatan Gunung Sindur, sekira pukul 14.30 WIB.
“Banyak jalan yang berlobang, dan akibat jalan berlubang mobil tiba-tiba oleng. Saya bawa biji pelastik dari Curug menuju Kabupaten Tangerang di Legok. Alhamdulillah saya tidak mengalami luka apa-apa,” ujar Sopir truk, Budi kepada BogorUpdate.com, Kamis (23/1/25).
Salah satu warga Wandi Hidayat membenarkan jalan ini sering memakan korban, baik itu mobil terguling dan motor jatuh saat hujan. Warga sudah gerah dengan keadaan jalan disini yang rusak tanpa ada perbaikan.
“Kalau dibiarkan lama tanpa ada perbaikan, jangan salahkan warga bila ada aksi. Karena banyak masyarakat yang dirugikan akibat jalan rusak ini, untung tadi kecelakaan tidak memakan korban,” tutupnya. (Dyn)