Scroll untuk baca artikel
Bogor RayaHomeNewsPolitik

HMBT Serahkan Tujuh SK DPC Serta Ketua Sayap Srikandi

×

HMBT Serahkan Tujuh SK DPC Serta Ketua Sayap Srikandi

Sebarkan artikel ini

Gunung Putri, BogorUpdate.com
Himpunan Masyarakat Bogor Timur (HMBT) melakukan kegiatan sosial berupa santunan yatim piatu sekaligus penyerahan Tujuh SK DPC Serta Ketua Sayap Srikandi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat, di aula kantor Desa Gunung Putri, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, pada Minggu (21/11/21) kemarin.

Ketua HMBT Mahar Aulia mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin dari HMBT yang sudah berulang kali dilaksanakan secara bergilir di tujuh kecamatan yaitu di Kecamatan Gunung Putri, Klapanunggal, Cileungsi, Jonggol, Cariu, Sukamakmur dan Kecamatan Tanjungsari.

Kegiatan ini dihadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Bogor Achmad Fathoni, dari Komisi 3, Adi Suwardi dari Komisi 2 dan juga dihadiri oleh Ketua Umum Presidium Bogor Timur Alhafiz Ranna dan Kepala Desa Gunung Putri Daman Huri.

“Kegiatan ini juga sekaligus menjadi acara penyerahan SK legalitas terbentuknya 7 DPC dan 1 sayap organisasi yaitu Srikandi HMBT,” jelas Mahar Aulia, Senin (22/11/21).

Masih kata Mahar Aulia, dirinya merasa sangat berbahagia bahwasannya organisasi yang baru terbentuk 1 tahun ini sudah memiliki perwakilan di setiap kecamatan di wilayah Bogor timur.

“Semoga ini bukanlah akhir, namun menjadi pemacu semangat buat para pemuda di wilayah Bogor Timur yang tergabung di HMBT untuk terus bergerak memberikan manfaat untuk masyarakat,” kata Mahar Aulia.

Hal senada disampaikan oleh Achmad Fathoni yang mengapresiasi HMBT karena tidak pernah menyebarkan proposal dalam setiap kegiatan sosial yang ingin dilaksanakan. Hal ini kata dia merupakan contoh muda-mudi yang luar biasa karena bisa menyisihkan sedikit rezekinya untuk menyantuni yatim piatu.

“Seperti Hadits riwayat Imam Bukhari عَنْ سَهْلٍ بْنِ سَعْدٍ قَالَ : قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ : ” أَنَا وَكَافِلُ الْيَتِيمِ فِي الْجَنَّةِ هَكَذَا ، وَأَشَارَ بِالسَّبَّابَةِ وَالْوُسْطَى وَفَرَّجَ بَيْنَهُمَا شَيْئًا. Dari Sahl bin Sa’ad r.a berkata: Rasulullah SAW bersabda: “Saya dan orang yang memelihara anak yatim itu dalam surga seperti ini.” Beliau mengisyaratkan dengan jari telunjuk dan jari tengahnya serta merenggangkan keduanya,” jelas Achmad Fathoni.

Achmad Fathoni mengatakan, “Mari kita sama-sama berdoa semoga kita menjadi bagian orang-orang yang seperti jari tengah dan jari telunjuk dengan Rasullulah di surganya kelak, dan saya juga ucapkan selamat kepada para ketua DPC yang mewakili kecamatan masing-masing untuk menciptakan suasana dan kegiatan-kegiatan yang positif,” pinta Achmad Fathoni.

Adapun tujuh nama ketua DPC yang mewakili wilayah Bogor Timur ialah Nandika Rizki Purnama (Ketua DPC Cileungsi), Omin Sabarija (Ketua DPC Gunung Putri), Khoerudin (Ketua DCP Cariu), Indra Jaya (Ketua DPC Klapanunggal), Nalim (Ketua DPC Jonggol), Cep Entoh Sidik (Ketua DPC Sukamakmur), Dede Anwarudin (Ketua DPC Tanjungsari), dan Elah sebagai Ketua Srikandi HMBT.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *