Kemang, BogorUpdate.com – Koramil 0621-21/Kemang, bersama Polsek Kemang dan masyarakat, gelar kegiatan Karya Bhakti untuk membersihkan kawasan Situ Kemang, Desa Kemang dan Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jumat (11/10/24).
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-79 Tentara Nasional Indonesia serta bentuk sinergi antara TNI dan elemen masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan serta meningkatkan kenyamanan fasilitas umum.
Danramil O621-21/Kemang, Kapten Inf Agus Purnama Yusuf mengatakan dalam aksi tersebut, puluhan prajurit TNI bersama warga saling bahu-membahu membersihkan sampah diseluruh area kawasan situ Kemang, tidak luput juga pembersihan selokan-selokan di area tersebut.
“Kegiatan ini dihadiri Danyon SSY Siap Gerak Korem 064/MY Letkol Eko Asmawi, bersama 500 personel TNI AD, Kapolsek Kemang Kompol Mohammad Taufik, Babinsa Se Kecamatan Kemang, Babinmas se Kecamatan Kemang, Sapol PP Kecamatan Kemang, Linmas Desa Kemang dan Pondok Udik, Tomas, Toga, dan pedagang di wilayah Situ Kemang,” ujarnya kepada wartawan.
Agus menjelaskan, TNI Polri juga turut berbaur dengan masyarakat untuk memungut sampah, tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan lingkungan Situ Kemang yang bersih, sehat, dan nyaman bagi pedagang serta pengunjung situ Kemang.
“Karya Bhakti ini merupakan bagian dari program kemasyarakatan TNI dalam momentum HUT ke 79 TNI tahun 2024 serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan. Ini juga bagian pengabdian kepada masyarakat, selain untuk mempererat hubungan, juga untuk memastikan lingkungan tempat masyarakat beraktivitas tetap terjaga kebersihannya,” kata Danramil.
Salah satu warga Desa Kemang yang juga Kadus Desa Kemang Sujai menyebut, mayarakat menyambut baik kegiatan ini. Dirinya mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada TNI dan seluruh pihak yang telah meluangkan waktu untuk kebersihan kawasan situ Kemang dan jalan di kawasan situ.
“Kami sangat terbantu, semoga kegiatan seperti ini bisa terus diadakan secara berkala. Pada moment ini juga, kami selaku masyarakat Desa Kemang dan Pondok Udik mengucapkan, Dirgahayu ke 79 TNI,” tukasnya. (Dyn)