Ziven Rozul, Pembalap Cilik Dengan Segudang Prestasi

Citeureup, BogorUpdate.com
Kecil-kecil cabe rawit, mulai mantap menampaki roda-roda motornya di aspal kelas Nasional, Rabu (22/12/2021).

Ziven Rozul Abi Salim, Seorang dengan segudang prestasi. Mungkin itu adalah sebutan yang tepat untuk anak laki-laki berusia sepuluh tahun ini.

Sebutan itu bukanlah bualan belaka, kini di usianya yang baru menginjak 10 tahun, Ziven sudah berhasil mengumpulkan 44 Piala di berbagai ajang balap motor.

Ziven mengakui, dirinya sudah mengikuti kompetisi adu kecepatan sejak umurnya 5 tahun,

“Waktu umur lima tahun ikut balap MiniGP, tapi belum juara,” ucapnya kepada BogorUpdate.com.

Tak berhenti, di MiniGP, saat usianya menginjak 7 tahun, Ziven pun mencoba untuk ikut menarik gas motor bebek yang kini menghasilkan 44 Piala.

“Pengen jadi pembalap profesional, kalo latihan seminggu tiga kali buat cari time dan setting motor,” jelas bocah kelas 4 tingkat sekolah dasar ini.

Bahkan, diusianya kini, Ziven pun sudah handal mengendalikan motor sport.

“Bisa motor sport, pernah jatoh juga tapi gak kapok,” singkatnya.

Sementara itu, Menurut Agus Salim, ayah Ziven, anaknya mulai menampaki roda-roda kendaraan bermotornya di sirkuit sejak usia lima tahun.

“Ziven termotivasi saat melihat balap MotoGP. Kalo soal bakat dia tumbuh begitu aja, saya sebagai orang tua hanya memfasilitasi,” katanya.

Agus pun turut membeberkan caranya mementor Ziven hingga bisa meraih banyak penghargaan di usianya yang masih amat muda.

“Kalo persiapan, dari awal mula dia mulai balap adalah fisik yang utama, dan didampingi juga dengan pendidikan agama dan formalnya di sekolah. Saya berharap, dia (Ziven-red) bisa terus berprestasi sesuai dengan apa yang dia harapkan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *