Kota Bogor, BogorUpdate.com – Personel satuan lalu lintas (Satlantas) Polresta Bogor kota melakukan operasi keselamatan Lodaya 2025. Dalam agenda tersebut petugas Satlantas Polresta Bogor kota menggelar berbagai pengamanan dan menjaring pelanggar lalu lintas.
Kasatlantas Polresta Bogor kota, Kompol Yudiono menjelaskan dalam operasi tersebut personel menggelar kekuatan untuk memeriksa dan memonitoring pengguna jalan yang kerap melakukan pelanggaran.
Terdeteksi 11 jenis tindakan pelanggaran yang bisa menyebabkan kecelakaan seperti bagi pengendara sepeda motor yang menggunakan telepon saat berkendara atau pengemudi mobil yang tidak memakai sabuk pengaman. Pengemudi tidak cukup umur atau di bawah usia 17 tahun juga menjadi target dalam operasi tersebut.
“Terlebih saat ini banyak kejadian kecelakaan lalu lintas yang lebih dikarenakan ketidakpatuhan pengemudi seperti sopir angkutan yang membawa beban melebihi ketentuan,” katanya, Kamis (13/2/25).
Selain itu juga banyak sejumlah tindakan yang bisa menjurus terhadap pelanggaran lalu lintas sehingga personil dengan seksama melakukan penindakan secara humanis terhadap mereka.
Tindakan tersebut menjadi salah satu cara agar mengurangi angka kecelakaan lalu lintas sehingga keselamatan di jalan Raya menjadi lebih terjamin.
Operasi keselamatan Lodaya 2025 itu masih berlangsung hingga tanggal 23 Maret, sehingga masyarakat bisa mendapat kepastian kepatuhan dan keselamatan dalam beraktivitas di jalan raya sehari-hari. (Tia)