Hendarsah Membakar Gairah Bapopsi Kecamatan Berlomba Menggali Talenta Atlet Masa Depan

Ketua umum Bapopsi Kabupaten Bogor, Hendarsah. (Ist)

Olahraga, BogorUpdate.com – Ketua Umum Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (Bapopsi) Kabupaten Bogor, M. Hendarsah, mengatakan perhelatan tingkat Kecamatan se-Kabupaten Bogor merupakan salah satu upaya untuk membakar atau menggairahkan serta menggali potensi olahraga pelajar se-Kabupaten Bogor.

merasa optimis dengan adanya perhelatan tingkat Kecamatan se Kabupaten Bogor pasti akan terdeteksi atau tergal potensi atlet pelajar yang ada pada 40 Kecamatan se Kabupaten Bogor.

“Pada bulan Desember ini semua Bapopsi Kecamatan menggelar event Bapopsi Cup masing masing Kecamatan. Penentuan cabor yang dipertandingkan juga oleh masing masing Bapopsi Kecamatan,” ujar M. Hendarsah, Selasa (17/12/24).

Hendarsah menegaskan, pelaksanaan Bapopsi Kecamatan semuanya diserahkan kepada masing-masing kecamatan.

“Hal ini bertujuan untuk menggali potensi atlet atlet masing masing kecamatan dan ini juga bisa menjadi ajang seleksi atlet pelajar yang ada di 40 Kecamatan,” ujar Hendarsah.

Tak hanya itu, kata Hendarsah, pelaksanaan Bapopsi Cup tingkat Kecamatan se-Kabupaten Bogor agar semua Bapopsi Kecamatan bisa memberikan peluang dalam menggali potensi atlet atlet pelajar.

“Untuk menghilangkan asumsi masyarakat masing-masing wilayah soal tidak adanya kesempatan untuk diberikan kesempatan. Maka perhelatan Bapopsi Cup tingkat Kecamatan menjadi kesempatan atau menjadi ajang pembuktian para atlet pelajar pada 40 Kecamatan untuk menunjukan prestasinya pada bidang olahraga dan kedepannya bisa membawa harum nama Kabupaten Bogor,” tukasnya. (Sep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *