Dispora dan Portina Sinergi Lakukan Evaluasi Hari Pertama Invitasi Otrad Jabar 2024

Cibinong, BogorUpdate.com – Kontingen Kabupaten Bogor langsung menggelar rapat evaluasi pada hari pertama pelaksanaan invitasi olahraga tradisional (Ortrad) antar-pelajar tingkat Jawa Barat di Hotel Prime Plaza Purwakarta, Rabu (4/9/2024) malam.

Rapat evaluasi yang dihadiri oleh Ketua Persatuan Pelestari Olahraga Tradisional Indonesia (Portina), ini dipimpin oleh Ketua Tim Substansi Olahraga Pendidikan dan Sentra Olahraga pada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bogor, Hidayat.

Hidayat menyatakan bahwa rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil pertandingan hari pertama dan menilai peluang Kontingen Kabupaten Bogor di hari kedua.

“Rapat ini dilakukan untuk evaluasi sekaligus melihat peluang Kontingen Kabupaten Bogor yang akan bertanding di hari kedua,” kata Hidayat kepada wartawan.

Hidayat menambahkan bahwa peluang untuk meraih medali sangat terbuka, karena Kontingen Kabupaten Bogor masih memiliki dua mata lomba yang tersisa, yakni Dagongan dan Tarumpah Panjang.

“Kami mohon doa agar kami bisa meraih prestasi,” ungkapnya.

Sementara itu, , Dadang Spd, menyebutkan bahwa rapat evaluasi ini akan digelar setiap hari setelah para pegiat olahraga melaksanakan lomba.

“Semoga besok kami bisa tampil lebih baik dan meraih medali di tingkat Jawa Barat,” katanya. (Sep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *