Sukaraja BogorUpdate.com – Koordinator Olahraga Kecanatan (KOK) Kecamatan Sukajaya, Agus Muslim mengaku akan menjalankan tugas dengan sebaik mungkin, serta akan bersinergi dengan semua pihak, mulai dari Pemerintah Desa, perusahaan swasta, Pemerintah Kecamatan terutama dengan KONI Kabupaten Bogor dalam berkoordinasi.
Hal itu diucapkan usai KONI Kabupaten Bogor resmi melantik 200 koordinator olahraga kecamatan (KOK) se Kabupaten Bogor, periode 2023-2027 di Hotel M One, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jumat (20/12/24) lalu.
“Mulai saat ini kami akan bertugas secara maksimal dalam melakukan pembinaan terhadap olahraga di Kecamatan Sukajaya ini. Untuk cabor-cabor yang berkembang di Sukajaya akan menjadi perhatian serius bagi kami,” ujar Agus Komeng sapaan akrabnya via telpon selurernya, Senin (23/12/24).
Agus Komeng juga meminta dukungan dari berbagai pihak lintas sektor. “Kami akan berupaya untuk bersinergi dengan pihak-pihak terkait, yang pertama kami akan memperjuangkan Stadion mini dan GOM,” paparnya.
Selain infrastruktur, Agus Komeng juga akan membina atlet-atlet lokal untuk menciptakan atlet muda, yang berprestasi untuk Kecamatan, Kabupaten, Provinsi bahkan tingkat Nasional.
“Dasar saya menjadi Ketua KOK di Sukajaya. Karena merasa ingin memajukan olahraga dan fasilitas olahraga di Kecamatan Sukajaya, setelah ini saya akan bertemu dengan Camat dan Kades se Kecamatan Sukajaya, untuk membahas kemajuan KOK Sukajaya,” tutupnya. (Dyn)