BNNK Kabupaten Bogor Lakukan Tes Urine Calon Anggota Panwascam

Cibinong – Bogor Update

Sejumlah calon Panwascam kabupaten Bogor, senin (23/10/17), Di lakukan tes urine oleh BNNK Kabupaten Bogor. Bertempat di gedung perkantoran BNNK kabupaten Bogor.

Kepada Bogorupdate.com, Nugraha setia budi selaku ketua BNNK kabupaten Bogor menjelaskan bahwa di lapangan yang mengikuti tes urine dari 40 kecamatan, semua berjumlah kurang lebih 250 orang seluruh Kabupaten Bogor.

” Semua yang mengikuti tes urine untuk persyaratan sebagai Panwascam ada kurang lebih 250 orang. Terdiri dari 40 kecamatan se Kabupaten Bogor,” ujarnya.

Nugraha Setia Budi menambahkan, setelah tes urine maka hasilnya akan langsung ketahuan negatif atau positif para calon panwascam dari narkoba. ” Setelah di tes urine maka bisa ditunggu hasilnya, positif atau negatif dari pengunaan narkoba atau tidaknya para calon panwascam tersebut,” ungkapnya.

Sebelumnya, masih kata Budi sapaan akrabnya. Bahwa, para calon panwascam susah di tes melalui beberapa proses. Baik proses wawancara, tertulis. Dan terakhir sekarang tes urine sebagai salahsatu syarat layak atau tidaknya jadi panwascam.

Ketika disinggung bila mana didapati calon panwascam positif mengkonsumsi narkoba, Budi dengan tegas mengatakan akan memproses yang bersangkutan. ” Bila ada calon panwascam positif mengkonsumsi narkoba ya kita akan tindaklanjuti dan kita proses sesuai ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. (Arra)

 

 

Editor: Tobing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *