Cibinong, BogorUpdate.com – Dalam rangka perayaan Hari Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor kembali menggelar ramp check di kawasan Cibinong, Kamis, (19/12/24).
Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Bogor, Agus Ridho mengatakan bahwa ramp check tersebut untuk memastikan kelayakan kendaraan yang akan digunakan saat perjalanan perayaan Nataru 2024.
“Ini akan terus kita lakukan di Kabupaten Bogor, termasuk terminal dan nanti di jalan raya juga,” ujar Agus Ridho kepada wartawan.
Menurutnya, dalam pengecekan itu petugas Dishub memastikan mesin dan rem berfungsi dengan baik.
“Tentunya dalam proses pengecekan ini kita memastikan rem berfungsi, kelengkapan lainnya semua berfungsi termasuk administrasi semuan STNK dalam keadaan hidup,” ucapnya.
Agus mengungkapkan, dari 15 unit bus yang telah diperiksa itu berfungsi dengan baik, dan tercatat hanya satu bus yang masih belum memenuhi kelengkapan.
“Ini mungkin saya minta dilengkapi untuk PO (Perusahaan Otobus), karena semua yang sudah ditentukan dan disyaratkan dalam aturan berkendara,” tuturnya.
Lebih lanjut, Agus berharap kepada para sopir untuk segera melengkapi beberapa kekurangan yang ada di busnya jelang Nataru 2024.
“Untuk kelengkapan APAR (Alat Pemadam Api Ringan) sudah ada sudah lengkap APARnya, kita harapkan yang paling penting terus kita lakukan bahwa itu layak,” tutupnya. (Erwin)