Sukamakmur, BogorUpdate.com – Sebanyak tiga rumah milik warga mengalami kerusakan parah usai angin kencang melanda wilayah Kampung Nanggeleng, Desa Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Adam Hamdani mengatakan bahwa kejadian tersebut terjadi pada Senin, 30 Desember 2024 pukul 07.30 WIB.
“Dikarenakan angin yang cukup kencang di wilayah tersebut, sehingga mengakibatkan beberapa rumah warga mengalami kerusakan yang bervariasi,” ujar Adam Hamdani dalam keterangannya, Selasa (31/12/24).
Imbas kejadian itu, jelas Adam, sebanyak dua unit rumah mengalami rusak ringan dan satu lainnya rusak sedang yang didominasi terjadi pada bagian atap.
Adapun, satu orang penghuni rumah dikabarkan terluka usai tertimpa reruntuhan atap.
“Korban menderita atas nama Bapak Adang, luka robek pada bagian punggung dan untuk saat ini korban sudah di obati,” ucapnya.
Lebih lanjut, kaya Adam, sebagian bangunan yang mengalami kerusakan saat ini telah diperbaiki oleh pemilik rumah.
“Untuk saat ini rumah masih ditempati oleh pemiliknya, butuh penanganan lanjut dari pihak terkait,” tutupnya. (Erwin)