CelebrityHomeNews

Fokus Ibadah Puasa, Laudya Cynthia Bella Pamit dari Instagram

Laudya Cynthia Bella. (Instagram)

Celebrity, BogorUpdate.com
Lewat unggahannya, Sabtu (2/4/22) Laudya Cynthia Bella janda Engku Emran ini membuat keputusan mengejutkan yaitu pamit dari Instagram. Ada apa?

Laudya Cynthia Bella, salah satu artis hijrah yang aktif di media sosial. Sebelas tahun gabung Instagram sejak 4 April 2011, Bella memiliki 35,8 juta pengikut dan mengikuti 2.932 akun Instagram.

Tak seperti kebanyakan artis yang kerap mengumbar kehidupan pribadi, Bella justru belakangan memanfaatkan Instagram untuk berbagi foto dan video terkait usahanya.

Dilihat dari biodata Instagramnya, Bella saat ini memiliki beberapa lini usaha di bidang kuliner, kecantikan, dan fashion. Herannya, jumlah akun yang memberi tanda suka pada postingan-postingan Bella tidak sampai 1 persen dari jumlah pengikutnya.

Ramadan ini Laudya Cynthia Bella mengungkap niat untuk rehat sejenak dari segala hiruk pikuk per-Instagram-an. Ia menyerahkan pengelolaan Instagramnya kepada tim admin.

“Insya Allah during Ramadhan my Instagram will be running by a group admin. See u soon ya. Selamat ibadah teman-temanku,” ucap Bella di bagian caption, menyertai unggahan foto dirinya sedang becermin.

Bella tampaknya ingin fokus menjalankan ibadah puasa tanpa ada gangguan dari media sosial. Ia pun mengutip hadits tentang puasa Ramadan dan dosa masa lalu yang artinya dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan dengan penuh keimanan dan ihtisah maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.”

Exit mobile version