Scroll untuk baca artikel
EkobisPerbankan

Akhir Pekan, IHSG Lengser ke 5.675

×

Akhir Pekan, IHSG Lengser ke 5.675

Sebarkan artikel ini

Update – Jakarta – Pelemahan yang sudah mewarnai pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan () kembali berlanjut hingga menutup perdagangan ini. IHSG semakin meninggalkan level 5.700.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) sore ini cenderung menguat. Dolar AS berada di posisi Rp 13.292 dibanding posisi kemarin sore di Rp 13.306.

Pada perdagangan preopening, IHSG melemah 3,668 poin (0,06%) ke level 5.699,254. Indeks LQ45 juga turun 0,922 poin (0,10%) ke level 955,518.

Mengawali perdagangan, Jumat (9/6/2017), IHSG dibuka melemah 7,731 poin (0,14%) ke level 5695,191. Indeks LQ45 berada di level 954,545 atau turun 1,895 poin (0,20%).

Hingga pukul 09.05 waktu JATS, IHSG masih bergerak pada zona merah, dengan pelemahan 8,356 poin (0,15%) ke level 5.694,566. Indeks LQ45 melemah 2,153 poin (0,23%) ke level 954,287.

Berlanjut hingga penutupan perdagangan sesi pertama siang ini, IHSG semakin terpuruk meninggalkan level 5.700. IHSG turun 13,568 poin (0,24%) ke 5.689,354. Indeks LQ45 turun 2,644 poin (0,28%) ke 953,796.

IHSG meninggalkan level 5.700. IHSG sempat berada pada posisi tertinggi di 5.704 dan terendah 5.685. Hingga siang ini, telah terjadi 142.048 kali transaksi sebanyak 3,8 miliar lembar saham senilai Rp 3,4 triliun.

Semakin sore, IHSG semakin terpuruk menjauhi 5.700. IHSG turun 27,399 poin (0,48%) ke 5.675,523. Indeks LQ45 turun 5,956 poin (0,62%).

Sebanyak 8 sektor saham mengalami pelemahan, dipimpin sektor industri campuran yang turun 1,61%. Ada 140 saham yang mengalami penguatan, 174 saham melemah dan 119 saham stagnan.

Sementara itu, bursa regional tampak variatif. Berikut situasi di bursa regional sore hari ini:

Indeks Nikkei 225 naik 104,000 poin (0,52%) ke level 20.013,260.
Indeks Komposit Shanghai naik 8,070 poin (0,26%) ke level 3.158,400
Indeks Straits Times naik 17,140 poin (0,53%) ke level 3.254,190
Indeks Hang Seng turun 32,771 poin (0,13%) ke level 26.030,289.

Saham-saham yang masuk jajaran top gainers di antaranya adalah, Siloam Internasional (SILO) naik Rp 600 ke Rp 12.300, Gudang Garam (GGRM) naik Rp 550 ke Rp 75.500, Semen Indonesia (SMGR) naik 350 ke Rp 9.375, Bank of India (BSWD) naik Rp 285 ke Rp 2.200.

Saham-saham yang masuk jajaran top losers di antaranya adalah United Tractors (UNTR) turun Rp 700 ke Rp 26.500, Indo Tambangraya (ITMG) turun Rp 275 ke Rp 17.175, Bank Rakyat Indonesia (BBRI) turun Rp 275 ke Rp 14.375 dan Pelat Timah Nusantara (NIKL) turun Rp 270 ke Rp 4.780.

 

sumber: detik.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *