Prediksi INTER MILAN vs AC MILAN: Laga Derby Menjanjikan, Awas Ibra!

Giuseppe Meazza, Senin (10/2/2020) Pukul 02.40 WIB (foto/Football5star.com)

BOGORUPDATE.COM – Inter Milan akan berhadapan dengan AC Milan pada giornata 23 Serie A 2019/20, Senin (10/2/2020) dini hari WIB. Derby della Madonnina di Stadio Giuseppe Meazza – San Siro kali ini lebih menjanjikan daripada sebelumnya.

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, pada pekan keempat, dengan AC Milan bertindak sebagai tuan rumah, Inter Milan menang 2-0 lewat gol-gol Marcelo Brozovic dan bomber baru mereka, Romelu Lukaku. Antonio Conte memenangi derby perdana sebagai pelatih Nerazzurri.

Kala itu, Milan masih dilatih Marco Giampaolo dan belum diperkuat Zlatan Ibrahimovic. Sejak Ibrahimovic kembali gabung Milan di tengah musim kemarin, Rossoneri seolah menjadi tim yang berbeda.

Bersama pelatih Stefano Pioli, dan formasi 4-4-2, mereka telah menunjukkan peningkatan performa yang signifikan. Milan tak terkalahkan dalam tujuh laga, termasuk menang lima kali beruntun di semua ajang. Pemain-pemain yang tidak berguna telah dilepas, dan mereka yang siap tampil total untuk tim dipertahankan.

Sederet pemain tampil lebih baik sejak kehadiran Ibrahimovic di Milan. Theo Hernandez jadi semakin eksplosif, Ismael Bennacer dan Franck Kessie tampil padu di tengah, Samu Castillejo tampil dinamis di kanan, Hakan Calhanoglu kembali menunjukkan sinarnya, Rafael Leao jadi tandem Ibra di barisan depan, dan Ante Rebic membuktikan bahwa dia bisa diandalkan.

Milan percaya diri menatap derby ini. Namun, itu bukan jaminan mereka pasti akan mengalahkan Nerazzurri.

Inter di tangan Conte musim ini telah menjadi penantang utama Juventus untuk titel Scudetto Serie A. Sejumlah pilarnya merupakan pemain-pemain anyar. Lukaku, Stefano Sensi, dan Nicolo Barella adalah beberapa di antaranya.

Kekuatan Inter pun bertambah setelah Conte mendatangkan nama-nama berpengalaman dari liga Inggris di bursa transfer Januari. Victor Moses dan Ashley Young turut menambah kedalaman skuad Nerazzurri. Di antara semua itu, transfer Christian Eriksen dari Tottenham adalah yang paling menyita perhatian publik sekaligus memicu optimisme para tifosi.

Di atas kertas, Inter memiliki catatan lebih baik daripada Milan. Mereka lebih konsisten, dan itu terbukti dari 15 laga tak terkalahkan mereka di Serie A. Inter juga selalu menang dalam tiga derby terakhir, dan tak tersentuh kekalahan dalam tujuh pertemuan dengan sang rival sekota.

Jika ada yang membuat peluang Inter Milan sedikit diragukan, mungkin itu adalah absennya Lautaro Martinez di lini serang. Tak kalah mencemaskan, kapten dan kiper utama mereka, Samir Handanovic, pun kemungkinan besar tak bisa turun akibat retak tulang jari tangan.

Perkiraan Susunan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Padelli; Godin, De Vrij, Skriniar; Candreva, Barella, Brozovic, Eriksen, Young; Sanchez, Lukaku.
Pelatih: Antonio Conte.

AC Milan (4-4-2): G Donnarumma; Conti, Musacchio, Romagnoli, Theo Hernandez; Castillejo, Kessie, Bennacer, Calhanoglu; Ibrahimovic, Leao.
Pelatih: Stefano Pioli.

Head-to-Head
22-09-2019 Milan 0-2 Inter (Serie A)
18-03-2019 Milan 2-3 Inter (Serie A)
22-10-2018 Inter 1-0 Milan (Serie A)
04-04-2018 Milan 0-0 Inter (Serie A)
28-12-2017 Milan 1-0 Inter (Coppa Italia)

5 Pertandingan Terakhir Inter
15-01-2020 Inter 4-1 Cagliari (Coppa Italia)
19-01-2020 Lecce 1-1 Inter (Serie A)
26-01-2020 Inter 1-1 Cagliari (Serie A)
30-01-2020 Inter 2-1 Fiorentina (Coppa Italia)
03-02-2020 Udinese 0-2 Inter (Serie A)

5 Pertandingan Terakhir Milan
16-01-2020 Milan 3-0 SPAL (Coppa Italia)
19-01-2020 Milan 3-2 Udinese (Serie A)
25-01-2020 Brescia 0-1 Milan (Serie A)
29-01-2020 Milan 4-2 Torino (Coppa Italia)
02-02-2020 Milan 1-1 Verona (Serie A)

Prediksi Bogorupdate.com:
Inter Milan 50-50 AC Milan

 

 

 

 

 

Editor : Endi
Sumber : Bola.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *