Elly Rachmat Yasin Kembali Kunjungi dan Bantu Korban Bencana

BOGORUPDATE.COM – Untuk yang kesekian kali nya, Anggota DPR RI Elly Rachmat Yasin datang ke lokasi bencana dan mengunjungi para korban serta memberikan bantuan.

“Saya kembali datang mengunjungi saudara-saudara kita khususnya di Desa Sukaraksa Kecamatan Cigudeg. Terdata korban bencana tanah longsor di Kp. Tangseng Tonggoh 88 Kepala Keluarga dan Kp. Tangseng Lebak 57 Kepala Keluarga,” Terang Elly.

Lebih lanjut, Politisi yang juga merupakan ketua DPC PPP Kabupaten Bogor ini mengatakan Kondisi di wilayah tersebut sangat menghawatirkan karena kontur tanah yang masih bergerak sehingga masyarakat dialihkan ke tempat penampungan sementara.

“Sampai saat ini Pemerintah Daerah melalui Menteri PUPR telah mengusulkan kenyamanan dan kelayakan tempat tinggal bagi korban bencana. Agar juga segera membantu untuk merelokasi pengungsi ke tempat hunian sementara, juga rekomendasi titik koordinat untuk kebutuhan relokasi akan segera disampaikan melalui kajian kelayakan serta data korban selesai di verifikasi,” Jelasnya.

Sekedar diketahui, Masa darurat bencana alam yang seharusnya berakhir Kamis (16/1/20) diperpanjang sampai akhir Januari 2020. Hal itu setelah melalui pertimbangan bersama dan kajian di lapangan oleh Tim Terpadu Pemkab Bogor. (Wd)

 

 

 

 

 

 

Editor : Endi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *